Minggu, 30 Agustus 2020

5 Kewajiban Utama Anak Indonesia

Hallo agan...Anak indonesia adalah anak-anak cerdas, berbakat dan memiliki perilaku terpuji. Menjadi anak itu memang istimewa. Setiap orang di dunia pernah menjadi anak. Hampir semua negara di dunia memiliki peringatan Hari Anak salah satunya di Indonesia. Bahkan, ada pula peringatan Hari Anak Internasional dan Hari Anak Universal. Tujuannya adalah mewujudkan hak-hak anak yang harus dipenuhi. Tetapi, selain memiliki hak anak juga memiliki kewajiban, apa sajakah kewajiban anak terutama anak indonesia? Lets cek this out!

 Setiap orang di dunia pernah menjadi anak 5 Kewajiban Utama Anak Indonesia


Setiap orang yang memiliki hak, tentu saja memiliki kewajiban, termasuk juga anak-anak. Kewajiban kita sebagai anak bahkan tertuang dalam undang-undang, lo. Kewajiban anak tertulis dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 23 Tahun 2002 Tentang Perlindungan Anak pasal 19.


1. Menghormati orang tua, wali, dan guru.

Setiap anak Indonesia wajib menghormati orang tua, wali dan guru. Mereka adalah orang-orang yang berjasa besar pada hidup kitat terutama, kedua orang tua kita. Orang tua kita selalu menjaga dan mendidik kita dari kecil maka pantaslah mereka mendapat penghormatan tertinggi dari kita. Wali kedudukannya sama dengan orang tua yang juga harus kita hormati. Guru juga harus kita hormati bukan hanya menghormati di sekolah tapi di segala tempat saat kita bertemu.  Contoh menghormati orang tua, wali, dan guru adalah dengan menuruti perintah mereka, mendengarkan nasihat mereka, sopan santun kepada mereka dan selalu berbuat baik.

2. Mencintai keluarga, masyarakat dan menyayangi teman.

Anak Indonesia juga wajib mencintai dan menyayangi keluarga, masyarakat, dan teman karena mereka adalah adalah hal-hal terpenting dalam hidup, terutama keluarga dan teman. Keluarga dan teman akan selalu ada untuk kita dan selalu mendukung kita  jika sedang kesusahan dan membutuhkan bantuan, menyayangi masyarakat juga penting karena akan mempererat tali persaudaraan. Contoh sifat Mencintai keluarga, masyarakat dan menyayangi teman adalah tidak saling membenci, tolong menolong, mengingatkan satu sama lain, gotong royong dll.


3. Mencintai tanah air, bangsa, dan negara

Baca juga: Pengertian usaha pembelaan negara, fungsi, dan bentuknya

Anak indonesia wajib mencintai tanah air, bangsa dan negara Indonesia. Indonesia adalah negara yang baik, kaya, aman, dan sejahtera tidak ada alasan untuk tidak mencintainya. Contoh sifat mencintai Indonesia adalah menjadi anak yang pintar dan berakhlak mulia, belajar dengan sungguh-sungguh, mendahulukan kepentingan bangsa dan negara, siap berkorban demi bangsa dan negara, selalu menjaga nama baik bangsa dan tidak menjelek-jelekan nama bangsa dan negara.


4. Menunaikan ibadah sesuai dengan ajaran agamanya

Anak Indonesia wajib menunaikan ibadah sesua ajaran agamanya. Semua agama mengajak kita selalu berbuat baik dan menunaikan ibadah adalah suatu kewajiban karena dengan beribadah kita dapat selalu mengingat Tuhan YME dan mengarahkan kita untuk selalu berbuat baik.


5. Melaksanakan etika dan akhlak mulia.

Anak Indonesia wajib melaksanakan etika dan akhlak mulia karena dengan melaksanakan etika dan akhlak mulia anak indonesia menjadi berperilaku baik, sopan dan santun. COntoh sifat etika dan akhlak mulia adalah jujur, suka menolong, santun kepada setiap orang dll.


Demikian artikel dari saya tentang 5 kewajiban anak indonesia semoga bisa bermanfaat bagi agan sekalian.